Sumatran Blood Python

Jumat, 23 Januari 2009


Sumatran Blood Python


Nih Ular asli Sumatra yang dikenal dengan nama Dipong,,, perawatannya harus sedikit ekstra karena butuh sedikit kelembaban,,

Media yg di gunakan untuk perawatan dalam kandang adalah mos (spagnum moss) biasa di gunakan pada tanaman anggrek, carannya cukup dibasahi (cuci dulu lho, karna kadang kalau kita beli yg karungan masih kotor banyak tanah2nya,,) jadi harus sering-sering dicuci ya kalo gak tar kotorannya pada di mos dan kalo kelamaan bisa jamuran lahh,, kalo jamuran malah bikin penyakit.

Selain jamuran Dipong juga bisa stres, stres dari cara perawatan atau lainnya, Dipong juga bisa flu, dan kadang bisa ngak makan (tergantung mud ularnnya),





Nama-nama Latin lainnya: Python Curtus Brongersmai, Python Curtus Curtus, Python Curtus Breitensteini



,,,semuanya dapat dibedakan melalui guratan-guratan garis pada kepala (yg gue tau) ada juga berdasarkan asal tempatnya,,,
tak hanya di Sumatra tapi Dipong ada juga di Kalimantan, Semenanjung Malaysia, sumatra bagian timur dan sumatra bagian tengah (dibatasi pegunungan), pulau bangka, pulau2 di selat malaka, termasuk kepulauan lingga, kepulauan riau dan pinang.

ini salah satu gambar Dipong kalimantan (borneo)














Dipong melahirkan anak-anaknya dengan cara bertelur (selusin lhoo,)




Ini adalah contoh gambar-gambar Dipong yang gue dapet di situs2 (dari mbah Google) gambar Dipong yang sedang mengerami telur-telurnya,,, dan piaraan orang bule yang sedang menetas,,, wahh-wahhh,,, lutuna...hehe

Jadi untuk para hobbiiss di Indonesia harus sama-sama mengembangkan Dipong juga ..karena Dipong juga salah satu Reptil Endemik Indonesia (hayo semangat) masak cuma Retik-retik aza yang kebanyakan di breeding...
gue tau siiihhh... pasti masih banyak kendala untuk Dipong, mulai dari suhu yang harus benar-benar pas tenan,,,

Hayo majuu terus Dipong di alam liar!!!

Baca Lanjutannya.. Read more...

Selasa, 20 Januari 2009

Apa ular pertama yg cocok untukmu?

IMG_5355Photo by: H4y4sh1

Kamu ingin memelihara ular. Bagaimana kamu memastikan memilih yang benar?

Kami ingin membantu anda menentukan Pilihan.

Sebelum memilih jenis ular, sebaiknya kita memerhatikan bebarapa hal berikut:.
  • Berapa besar tempat yang anda siapkan untuk saat ini dan nanti saat ular dewasa? Penting untuk mengetaui jenis ular yg akan dipelihara dan memperhatikan tempat yang dapat disediakan.
  • Berapa besar biaya yang diperlukan untuk member makan dan perawatan ular setiap bulannya? Bila mempunyai budget yang terbatas, tidak dianjurkan memelihara ular yang besar dan mahal. (nanti ga bisa beli beras) 
  • Apa tingkat (level) kemampuanmu dalam menangani ular? Tingkat/level bisa berdasarkan dari pengamatan atau analisa seseorang setelah berinteraksi dengan beberapa spesies ular yang diketahui. Ygng paling tahu tingkat kemampuan anda menangani ular adalah anda sendiri.
  • pertanyaan paling penting. Apakah kamu akan menekuni hobby ini untuk jangka panjang? Rata² ular hidup 15 tahun. Apakah kamu akan menekuni hobbi ini selama itu?

Ok setelah anda mengerti beberapa hal yang saya sampaikan diatas semoga anda sudah mempunyai jawabannya, saya akan mencoba memberi beberapa masukan untuk anda..
bpsmallPhoto by: H4y4sh1
Memilih ular seperti memilih pacar, pertama anda harus tertarik dengan pasangan anda. Ga ada untungnya kalau pacaran tapi tidak didasari oleh rasa suka.
:) Kembali ke Ular, anda harus memilih ular yang menarik minat anda dan kemudian cari tahu bagaimana perawatan dan diskusikan dengan orang² yang sudah lebih berpengalaman dalam memelihara ular, jika anda dapat memenuhi kebutuhannya mungkin saja anda baru menemukan ular yang akan anda pelihara.
Beberapa jenis mempunyai reputasi yang dibawa karena perilakunya, seperti ular temannya setan, python molurus paling jinak, menurut saya reputasi tersebut jgn mudah dipercaya, karena tidak sepenuhnya benar. Jenis ular yang kalem kadang juga bersifat aggressive dan sebaliknya.
Itu satu lagi alasan kenapa harus berhati² dalam memilih ular pertama mu.
MilkSnake

Yang harus diperhatikan saat membeli ular.

  1. Pastikan ular tersebut aktif terjaga.
  2. Pastikan ular mau makan.
  3. Pastikan ular tidak terlihat dihinggapi parasit, seperti kutu dll..
  4. Jika tersedia, pilih yang CB dari pada yang WC.
  5. Kulit biasanya halus dan tidak kasar atau luka. Badan ular tidak kurus kering tapi biasanya padat berisi.
  6. Mata harus jernih dan tidak berbayang, perhatikan bila ular mau berganti kulit.
  7. Mulut ular harus selalu tertutup rapat dan hanya tempat keluarnya lidah yg terbuka sedikit. Dan lidah tampak bersih dari penyakit atau tindikkan.
  8. Nafas ular tidak berbunyi and tdk ada gejala sakit (Walaupun jenis ular yang besar kadang nafasnya berbunyi saat dihandle karena memaksa mengeluarkan udara dari pernafasannya). Ada juga sebagian ular yang mendesis saat mau dihandle ketika ular itu mau ganti kulit, sebaiknya pilih ular ketika selesai ganti kulit.
  9. Pindahkan ular ke tempat yang lebih datar permukaannya, bila ada keanehan saat ular berjalan berarti ada yang salah.
  10. Apakah kandangnya bersih dan terpelihara?.
California-King-Snake-(Ring
Selamat memelihara ular..

Sumber:
Reptilx.com

Baca Lanjutannya.. Read more...

My Fellows

Minggu, 18 Januari 2009

Ningtyas
My Learning Days

Baca Lanjutannya.. Read more...

Click to Save the Rainforest

Save the Rainforest

Click to Stop Global Warming

Stop Global Warming

This site sponsored

EasyHits4U.com - Your Free Traffic Exchange - 1:1 Exchange Ratio, 5-Tier Referral Program. FREE Advertising!

  © Blogger template Brownium by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP